Senin, 04 Desember 2017
Mesin Kopi dalam Kamar Hard Rock Hotel Kuta
Sesekali menjadi wisatawan di negeri sendiri bolehlah. Luangkan waktu sejenak untuk refreshing dari berbagai rutinitas. Saya dan keluarga pun memanfaatkan voucer menginap di Hard Rock Hotel Kuta untuk menjadi "turis sehari".
Memasuki hotel yang berada di Jalan Pantai Kuta ini biasanya membuat pandangan mata kita tertuju pada gitar besar yang dipajang di depan lobi. Tetapi sayang....ketika kami check in 25 November 2017, maskot itu tak ada. Petugas resepsionis mengatakan gitar double neck itu sedang direnovasi.
Ini merupakan kali kedua kami menginap di Hard Rock Hotel, hotel yang mengusung konsep musik di tiap jengkal arealnya. Hampir semua tempat berkaitan dengan musik. When tourist meet music...Hard Rock Hotel is the answer.
Kamar yang kami tempati punya konsep unik. Ada tempat tidur dan sofa panjang yang juga bisa dijadikan tempat tidur. Hal yang membuat saya gembira adalah mesin kopi di dalam kamar. Mesin bermerk Nespresso ini bisa dipakai membuat 2 short espresso. Bagi generasi pecinta kopi dan lari (Gentakori) ini sangat luar biasa.
Secangkir espresso pun menjadi minuman selamat datang. Kami pun menikmati suasana hotel sambil ngobrol. Malam harinya, kami jalan kaki ke Beachwalk.
Paling seru di hari Minggu, 26 November 2017. Rencana saya untuk lari di Pantai Kuta kesampaian. Saya start dari depan Hard Rock lari sampai di Discovery Mall (Kartika Plaza) lalu balik lagi sampai depan Beachwalk. Setelah lari, saya selfie di bawah papan seluncur Hard Rock.
Ketika balik ke kamar, anak saya mengajak renang. Akhirnya kami pun berenang. Kolam renang Hard Rock unik karena dasarnya pasir. Kita serasa berada di pantai. Liburan dan olahraga pun jadi paket komplit.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar